Q : Bagaimana ketentuan untuk Pindah Konsentrasi, Kelas, dan Program ?


A : Berikut ketentuan untuk melakukan Pindah Konsentrasi, Kelas, dan Program

 

Professional Program

  1. Mahasiswa diizinkan untuk pindah konsentrasi hanya pada semester pertama sebelum perkuliahan  memasuki pertemuan ke-5. 
  2. Mahasiswa  yang  mengajukan  permohonan  pindah  konsentrasi  pada  semester  kedua  sama  artinya  dengan mendaftar ulang sebagai mahasiswa baru dan akan mendapatkan NIM yang baru. 
  3. Mahasiswa  yang  hendak  pindah  dari  kelas  regular  ke executive atau sebaliknya harus  mengajukan surat  permohonan  kepada  Program  Director  melalui  Student  Services  di  semester  1  sebelum  perkuliahan memasuki pertemuan ke-5.
  4. Perpindahan  program  dari  online  ke  program  offline  atau  sebaliknya  tidak  dimungkinkan  karena  perbedaan  sistem  yang  berlaku  di  kedua  program  kecuali  siswa  memulai  lagi  sebagai  siswa  baru  dengan mendapatkan NIM baru. 

 

Acceleration Program

  1. Mahasiswa wajib mengembalikan Formulir Pilihan Konsentrasi paling lambat pada Minggu ke-12 di semester pertama ke Akademik.
  2. Mahasiswa  yang  mengajukan  permohonan  pindah  konsentrasi  setelah  Minggu  ke-12  di  semester pertama  sama  artinya  dengan  mendaftar  ulang  sebagai  mahasiswa  baru  dan  akan  mendapatkan NIM yang baru. 
  3. Mahasiswa yang hendak pindah dari kelas Certified ke Honors atau sebaliknya harus mengajukan surat permohonan kepada Program Director melalui Student Services di semester ke-2 paling lambat pada minggu ke-4.

 
 

Persyaratan Umum:


a. Pengajuan  pindah  kelas atau  konsentrasi  hanya  berlaku  ‘dari’ dan‘ke’ kelas yang  sama  dengan batch mahasiswa yang mengajukan.

b. Proses pindah konsentrasi atau kelas akan tetap menghitung jumlah absen di kelas sebelumnya.